Viral Video Warga Keluhkan Pelayanan PLN Pamekasan, Warganet Ikut Curhat Pengalaman Serupa

- Wartawan

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Hasil tangkapan layar dalam video viral.

Hasil tangkapan layar dalam video viral.

PAMEKASAN, Madura Hari Ini – Sebuah video yang menampilkan seorang warga meluapkan kemarahannya terkait pelayanan PT PLN (Persero) di Kabupaten Pamekasan viral di media sosial.

Video tersebut tersebar luas melalui platform TikTok akun @rifatsamlan dan menuai beragam tanggapan dari warganet, Senin (19/1/2026).

Dalam video yang beredar, warga tersebut terlihat menyampaikan keluhan dengan nada emosional, diduga karena merasa tidak mendapatkan pelayanan yang memuaskan dari pihak PLN Pamekasan.

Video itu pun memancing respons publik, terutama dari masyarakat yang mengaku pernah mengalami permasalahan serupa.

Salah satu warganet menuliskan pengalamannya di kolom komentar, mengaku pernah mengajukan komplain terkait permasalahan tarif listrik, namun tidak memperoleh solusi yang jelas.

“Bukan sampeyan saja, Pak. Saya dulu komplain masalah tarif saja sampai siang, itu pun tidak ada solusi. Yang menemui malah pekerja tekniknya, bukan orang kantornya,” tulis seorang warganet.

BACA JUGA :  Anggota Komisi III Apresiasi Kinerja Polri dan Dorong Optimalisasi Anggaran untuk 2026

Keluhan lainnya juga datang dari warga yang mengaku pernah mengajukan permohonan penambahan tiang listrik karena beban jaringan yang berlebihan di wilayah tempat tinggalnya.

“Benar sekali, saya pernah laporan minta tiang ditambah untuk jalur ke rumah. Karena ada sekitar 20 KK yang tersambung ke tiang rumah, jadi voltase tidak normal. Tapi sampai sekarang hanya diiyakan saja, tidak ada realisasi,” ujar warganet lainnya.

BACA JUGA :  BK Dewan Akan Panggil Oknum Komisi II DPRD Pamekasan, Buntut Dugaan Pesta Miras hingga Boking Wanita

Viralnya video tersebut menunjukkan adanya keresahan sebagian masyarakat terkait pelayanan kelistrikan, khususnya dalam hal penanganan keluhan dan tindak lanjut laporan pelanggan.

Hingga berita ini diterbitkan, pihak PLN Pamekasan belum memberikan keterangan resmi terkait video viral maupun keluhan-keluhan yang disampaikan masyarakat di media sosial.

Berita Terkait

Tim Al Banjari Polres Pamekasan Kembali Raih Juara I Festival Sholawat TNI-Polri Se-Jawa Timur
Pasca Putusan PN Pamekasan, Bangunan Toko yang Berdiri di Tanah Milik Siti Sri Faidah Dibongkar
Besok Forkot Demo BC Madura, Desak Cabut Izin PR Daun Alami yang Diduga Ternak Pita
Kasihan! Rumah Warga di Desa Murtajih Pamekasan Rusak Akibat Diterjang Angin Kencang
Pegadaian Syariah Pamekasan dan Kejaksaan Dinilai Mencla-mencle Tangani Kerugian Korban
Forkot Layangkan Surat Aksi Dugaan Ternak Pita PR Daun Alami, BC Madura Diminta Usut Bersama APH
Mulai 2026 Status Honorer Dihapus, Ini Penjelasan BKPSDM Pamekasan
Dugaan Ternak Pita PR Daun Alami, Forkot Gagal Audiensi Usai Dihadang Satpam Bea Cukai Madura

Berita Terkait

Selasa, 20 Januari 2026 - 19:31 WIB

Viral Video Warga Keluhkan Pelayanan PLN Pamekasan, Warganet Ikut Curhat Pengalaman Serupa

Senin, 19 Januari 2026 - 11:04 WIB

Tim Al Banjari Polres Pamekasan Kembali Raih Juara I Festival Sholawat TNI-Polri Se-Jawa Timur

Senin, 12 Januari 2026 - 15:36 WIB

Besok Forkot Demo BC Madura, Desak Cabut Izin PR Daun Alami yang Diduga Ternak Pita

Jumat, 9 Januari 2026 - 02:30 WIB

Kasihan! Rumah Warga di Desa Murtajih Pamekasan Rusak Akibat Diterjang Angin Kencang

Kamis, 8 Januari 2026 - 18:37 WIB

Pegadaian Syariah Pamekasan dan Kejaksaan Dinilai Mencla-mencle Tangani Kerugian Korban

Berita Terbaru