Masih Diteror Usai Diduga Dicabuli 5 Pria Sekaligus, Keluarga Korban Minta Semua Pelaku Ditangkap

- Wartawan

Senin, 19 Januari 2026 - 17:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Korban dan keluarganya saat melapor ke Polres Pamekasan.

Korban dan keluarganya saat melapor ke Polres Pamekasan.

PAMEKASAN, Madura Hari Ini. Seorang anak perempuan di bawah umur berparas cantik berinisial DP (16), warga Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan, diduga menjadi korban tindak pidana pencabulan dan pemerkosaan yang diduga melibatkan lima orang pria sekaligus.

Kasus tersebut kini tengah ditangani oleh Polres Pamekasan. Laporan atas dugaan kejahatan seksual tersebut dibuat oleh keluarga korban berinisial FM ke Polres Pamekasan dengan tanda laporan Nomor: STTLP/B/8/I/2026/SPKT/POLRES PAMEKASAN/POLDA JAWA TIMUR.

Berdasarkan keterangan korban, satu terduga pelaku utama bernama Firdaus, warga Desa Prekbun, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan, yang saat ini telah mendekam di Polres Pamekasan.

ADVERTISEMENT

ads.

SCROLL TO RESUME CONTENT

Korban mengaku tidak hanya dicabuli oleh Firdaus, tetapi juga oleh beberapa pria lain yang diduga turut terlibat dalam peristiwa tersebut.

BACA JUGA :  Kinerja Satreskrim Polres Pamekasan Disorot, Lamban Tangani Korupsi Dana Kapitasi Eks Kepala Puskesmas Talang

Peristiwa dugaan pencabulan dan pemerkosaan itu disebut terjadi pada Maret 2025, sekitar pukul 03.00 WIB, di kawasan jalan areal hutan Gro’om, Kecamatan Proppo, Kabupaten Pamekasan.

Sebelum kejadian, korban diajak oleh terduga pelaku ke sebuah kafe di Jalan Jokotole, Kecamatan Pamekasan. Usai dari kafe, korban sempat dijanjikan akan diantar pulang ke rumah. Namun di tengah perjalanan, korban justru dibawa menggunakan mobil Honda Jazz berwarna putih menuju lokasi kejadian.

Menurut pengakuan korban, setibanya di lokasi tersebut ia diduga dipaksa mengonsumsi minuman keras serta obat oleh pelaku sehingga pelaku mengalami penurunan kesadaran.

BACA JUGA :  Polisi Kejar Penyalahguna Narkoba yang Bacok Anggota Ditresnarkoba Polda Jatim di Bangkalan

Kemudian setelah korban hampir tidak sadarkan diri, korban langsung diperkosa dan dicabuli oleh firdaus serta ada beberapa orang juga ikut melakukan pemerkosaan tersebut kepada korban.

Meski kejadiannya sudah lama dari pelaporan yang dilayangkan, Korban DP, mengaku sering mendapatkan teror dari terduga pelaku. Karena tidak tenang, korban didampingi keluarganya akhirnya melaporkan ke Polres Pamekasan.

Dalam prosesnya, sehari setelah adanya laporan tersebut, Tim Resmob Polres Pamekasan langsung meringkus terduga pelaku utama bernama Firdaus. Sementara terduga pelaku lainnya masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut.

Saat dikonfirmasi, Kasatreskrim Polres Pamekasan AKP Doni Setiawan menegaskan bahwa terduga palaku Firdaus telah ditangkap dan telah ditetapkan sebagai tersangka.

BACA JUGA :  Sumber Bungur Raih Prestasi Eco Pesantren Kategori Pratama Jatim Environment Community Award 2025

“Iya (Firdaus) terduga pelaku warga desa Prekbun Kecamatan Pademawu Pamekasan telah kami amankan. Terduga pelaku ini telah ditetapkan tersangka dan ditahan,” ujarnya, Senin (19/1/2026)

Sementara, terkait beberapa rekan-rekan Firdaus, Polres Pamekasan mengaku masih dalam tahap pendalaman. Kata Doni, terduga pelaku ini belum menyebut ada keterlibatan orang lain dalam tindak pidana pencabulan tersebut.

“Terkait keterlibatan pihak lain, kami masih tahap mendalami. Yang jelas terduga pelaku (Firdaus) belum menyebut nama-nama keterlibatan orang lain,” tutupnya.

Sementara pihak keluarga berharap semua pelaku yang terlibat segera ditangkap dan disanksi berat sebagaimana hukum yang berlaku.

Berita Terkait

Buntut Kasus Ternak Pita Cukai PR Subur Sejahtera Disebut Libatkan Pihak Lain
Heboh! Petugas Kepergok Selundupkan Narkoba ke Dalam Lapas Kelas IIA Pamekasan
AKP Doni dan 12 Personel Satreskrim Polres Pamekasan Dapat Penghargaan dari Kapolres usai Ungkap Kasus Jambret
Hasil Audiensi Forkot, BC Madura Akan Datangi Gudang PR Subur Sejahtera Buntut Dugaan Ternak Pita
Polres Pamekasan Ungkap Kasus Jambret hingga Tewaskan Nenek Lansia
Wakil Ketua DPRD Pamekasan Apresiasi Kinerja Kapolres Pamekasan Cepat Ungkap Pelaku Jembret Nenek Lansia
Jambret yang Ditangkap Polisi hingga Tewaskan Nenek Lansia di Pamekasan Diduga Menjabat Kepala Dusun
Dugaan Korupsi Pokir DPRD Sumenep Masuk Tahap Audit Investigatif

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 17:00 WIB

Masih Diteror Usai Diduga Dicabuli 5 Pria Sekaligus, Keluarga Korban Minta Semua Pelaku Ditangkap

Jumat, 16 Januari 2026 - 16:13 WIB

Buntut Kasus Ternak Pita Cukai PR Subur Sejahtera Disebut Libatkan Pihak Lain

Jumat, 16 Januari 2026 - 00:05 WIB

Heboh! Petugas Kepergok Selundupkan Narkoba ke Dalam Lapas Kelas IIA Pamekasan

Rabu, 14 Januari 2026 - 16:22 WIB

AKP Doni dan 12 Personel Satreskrim Polres Pamekasan Dapat Penghargaan dari Kapolres usai Ungkap Kasus Jambret

Selasa, 13 Januari 2026 - 13:59 WIB

Hasil Audiensi Forkot, BC Madura Akan Datangi Gudang PR Subur Sejahtera Buntut Dugaan Ternak Pita

Berita Terbaru